Walk the Talk : Belajar Bahasa Inggris dengan Unik dan Menghibur

J naik delman di PadangSiaran Pers

Menteng, Sabtu 6 Juni 2009. Program edutainment hasil karya Paradigma Films bekerjasama dengan Kedutaan Besar Amerika Serikat “Walk the Talk” yang telah memberi inspirasi bagi ribuan pemirsa Trans7 dalam meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris mengadakan jumpa pers di Starbucks Menteng, Sabtu siang 6/6.

Sebelumnya Jason Daniels (host) berkeliling dengan mengendarai Bajaj, mengunjungi Pasar Cikini, Gambir, Taman Suropati dan berakhir di Taman Menteng. Dengan segala ke kocakannya Jason menjumpai dan menawarkan tumpangan gratis buat orang-orang yang berani berkomunikasi dalam bahasa Inggris dengannya. Selama menjadi “sopir bajaj” Jason ditemani oleh beberapa selebriti seperti aktris Putri Patricia, penyanyi dangdut Fetty Febiola dan aktris Candice Anggunadinata, alhasil “sopir Bajaj” dadakan ini semakin semangat “kejar setoran”.

Dalam jumpa pers Jason menegaskan Walk the Talk adalah sebuah program reality-show yang ditayangkan Trans7 setiap Minggu jam 10:00 pagi. “Acara ini dirancang untuk membantu masyarakat dalam meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris dengan cara yang unik dan menghibur, jauh dari kesan formil” tegas pria yang sudah 12 tahun menjadi guru bahasa Inggris di Indonesia ini. Besarnya permintaan terhadap bahan-bahan pengajaran yang bermutu tinggi serta minat siswa-siswi dan khalayak umum di Indonesia untuk meningkatkan kemampuan dalam berbahasa Inggris adalah salah satu alasan mengapa Kedutaan Amerika Serikat mensponsori acara Walk the Talk. Menurut Public Diplomacy Officer Kedutaan Amerika Serikat untuk Indonesia Tristram Perry, saat ini Kedutaan Amerika Serikat juga tengah mensponsori Fulbright English Teaching Assistants and Fellows (mendatangkan guru bahasa Inggris ke daerah-daerah di Indonesia) bagi mereka akademisi yang mengajar Bahasa Inggris di sekolah maupun di perguruan tinggi di Indonesia.

About senimata

SENIMATA KOMUNIKA adalah sebuah lembaga independen yang bergerak dalam jasa pelayanan marketing, komunikasi dan media. Kami telah berkecimpung dalam aktivitas media relations, tidak hanya dalam masalah jurnalistik, kamipun merambah jalur IT Consultant, Press /Exhibition Organizer, Communication Strategic, Film Publicist, Exhibition dan Sponsorship Consultant. SENIMATA KOMUNIKA didirikan secara resmi 5 Oktober 2007 oleh M. T. Rachman (Oky) dan Yogi R Yogaswara. Oky dan Yogi berlatar belakang Public Relations, Marketing Communications, Media dan Jurnalistik. Sebelumnya, Oky adalah CEO dan pemimpin redaksi sebuah majalah dan situs film serta Yogi adalah Managing Editor dan Creative Director sebuah majalah film & broadcast. Pada perkembangan selanjutnya, SENIMATA KOMUNIKA kian kukuh dengan bergabungnya Arsyadi Agustian dan Mahendra Lazuardi. Arsyadi berpengalaman dibidang Creative Concept, Sponsorship Consultan dan Marketing Strategy. Sedangkan Mahendra berpengalaman di Komunikasi Visual, Animasi, Design, LAN Network, dan Software Development. SENIMATA KOMUNIKA didirikan atas dasar kebutuhan berbagai pihak/lembaga/badan usaha untuk mengkomunikasikan brand produk, jasa serta individu ke masyarakat luas dengan menggunakan beragam media. SENIMATA KOMUNIKA membantu Anda juga dalam strategi komunikasi untuk mencapai segenap tujuan dalam bidang sosial, ekonomi, politik dan budaya. Salam Hangat, SENIMATA KOMUNIKA “All About Marketing Communications, Media, & Film”

Posted on June 8, 2009, in Press Release and tagged , , , , , , , , , , , . Bookmark the permalink. 1 Comment.

  1. i like this program

Leave a comment